Visi & Misi KKIS
Visi KKIS
Menjadi wadah bagi semua umat katolik berbahasa Indonesia di Singapura dan membantu serta melayani umat memenuhi kebutuhan rohani dan sosial mereka di Singapura.
Misi KKIS
- Menjadi wadah, bagi umat Katolik berbahasa Indonesa di Singapura, yang semakin mendekatkan umatnya kepada Tuhan.
- Pengurus mengadakan kegiatan-kegiatan rutin* / tidak rutin yang bersifat rohani (meningkatkan iman) dan bersifat sosial dengan patuh kepada ketentuan Keuskupan Agung Singapura dan juga kepada peraturan-peraturan Pemerintah negara Singapura.
- Membina relasi dan keakraban (juga melalui orang tua mereka), membuat mereka merasa nyaman; yang direalisasikan dengan kegiatan seperti olahraga, piknik, seni, dsb.
- Lebih memperkenalkan keberadaan KKIS dan pelayanan Sakramen-sakramen oleh KKIS kepada kepada orang-orang di Indonesia melalui paroki-paroki.
- Mendokumentasikan prosedur-prosedur yang sering kali dipakai, misalnya prosedur mengundang pembicara, prosedur menanggapi permintaan bantuan dana, prosedur menjawab kelompok paduan suara yang mau mengisi koor di misa KKIS.
- Memulai dan membina hubungan dengan mahasiswa katolik Indonesia; mengadakan acara selamat datang bagi pelajar di saat mereka baru datang untuk memulai tahun ajaran.
- Memulai dan mengembangkan aktivitas kelompok Migran dan kelompok Pelaut.
- Mengadakan retret bagi Pengurus KKIS, setahun sekali.
- Saling mendukung, memelihara dan membina bidang-bidang dan unit-unit yang ada.
- Membina hubungan yang baik dengan komunitas-komunitas katolik lainnya.